Hari ke-9 : me'aa/makaburu
Hari Rabu (21/12/2022) yang menjadi hari ke-13 (sejak 8/12/2022) rangkaian upacara rambu solo nek Kombongdatu dan Yuli Samban yang berlokasi di rante Sesean Ula, Lembang Buntu Batu Kec. Tikala, Torut dan menjadi acara akhir yaitu pemakaman/makaburu. Setelah 3 hari istrahat (allo katorroan) yang diisi dengan pertemuan atau duduk bersama rumpun keluarga untuk mempersiapkan acara makaburu. Acara pagi hari diawali dengan pemotongan 1 ekor kerbau jenis Sambao yang merupakan kerbau terakhir dari total 73 ekor kerbau yang dipotong dimana dagingnya akan dimasak ditengah halaman acara untuk dijadikan konsumsi khusus untuk acara pemakaman ini. Selanjutnya seluruh keluarga dekat mendiang harus berkumpul dalam lantang karampuan. Peti jenasah akan diturunkan dari lakkian untuk ditempatkan ditengah pelataran saat Ibadah penguburan. Sebelum diturunkan dari lakkian para keluarga melakukan sesi foto bersama diatas tangga lakkian yang diurutkan mulai dari anak (berbaju hitam), cucu (biru), ci...